PPS di Wilayah Kecamatan Gelar Rapat Pleno Terbuka DPSHP Secara Bergantian

Hupmas, SURABAYA – Dua hari ini yaitu tanggal 9 – 10 April 2018 merupakan jadwal digelarnya Rapat Pleno Terbuka Data Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) yang digelar oleh seluruh Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kecamatan Rungkut. Hari pertama, terdapat 2 (dua) PPS yang melakukan Rapat Pleno Terbuka DPSHP, di antaranya adalah PPS Kalirungkut pada siang hari pukul 13.30 WIB dan PPS Medokan Ayu pada pukul 19.30 WIB.
Dalam rapat pleno tersebut melibatkan seluruh PPS dan Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) dan tokoh masyarakat setempat. Sedangkan pada hari berikutnya, giliran PPS Rungkut Kidul yang menggelar rapat pleno pada pukul 11.00 WIB, PPS Penjaringansari pada pukul 16.00 WIB, PPS Kedung Baruk pada pukul 19.00, dan PPS Wonorejo yang sekaligus sebagai penutup rangkaian Rapat Pleno DPSHP di wilayah Kecamatan Rungkut.
Serangkaian kegiatan selama pleno berjalan lancar tanpa ada kendala yg berarti. Masukan PPL dan tokoh masyarakat menjadi perhatian khusus dan akan ditindaklanjuti dengan positif untuk perbaikan data berikutnya. PPK akan selalu memfasilitasi PPS yang membutuhkan dampingan secara intensif, khususnya di bidang Perencanaan dan Data.